Asmanuddin Sinaga Kembali Dipercaya Nakhodai Serikat Pekerja PTPN IV Regional III
Pekanbaru – Asmanuddin Sinaga kembali mengemban amanah usai dipercaya melanjutkan estafet kepemimpinan Serikat Pekerja Tingkat Perkebunan Regional (SPPTR) PTPN IV Regional III Provinsi Riau.
Pria yang akrab disapa Bang Udin tersebut secara aklamasi terpilih kembali memimpin SPPTR PTPN IV Regional III dalam musyawarah besar dengan tema Perusahaan Sehat Karyawan Sejahtera yang berlangsung di Pekanbaru, 6-7 November 2024 ini.
“Alhamdulillah, Mubes yang berlangsung dengan mengedepankan demokrasi dan kebersamaan berlangsung dengan lancar. Dan Alhamdulillah, Bang Udin kembali berkenan untuk melanjutkan kepemimpinan,” kata ketua panita penyelenggara Mubes, Rivana dalam keterangan tertulisnya di Pekanbaru, Kamis hari ini.
Ia menjelaskan bahwa Bang Udin yang juga merupakan Ketua Federasi Serikat Pekerja PT Perkebunan Nusantara III (Persero) tersebut akan memimpin SPPTR periode 2024-2029 mendatang.
Rivana yakin bahwa Asmanuddin Sinaga akan terus memberikan kontribusi positif dan mewarnai dalam penguatan perusahaan di masa mendatang.
Sementara itu, Asmanuddin Sinaga mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh seluruh peserta mubes perwakilan dari serikat pekerja tingkat kebun dan PKS di lingkungan PTPN IV Regional III.
Ia mengutarakan bahwa sejatinya mubes tersebut bukan untuk berkompetisi, melainkan sebagai wujud demokrasi di organisasi yang menjadi bagian tak terpisahkan dalam transformasi perusahaan itu.
Ia mengatakan kedepan serikat akan menjalin dan memperkuat sinergitas yang selama ini terjalin dengan baik melalui ruang komunikasi dan diskusi demi kepentingan perusahaan. Selain itu, ia menjelaskan bahwa serikat turut berkomitmen mendukung kebijakan positif yang diusung manajemen demi keberlangsungan dan keberlanjutan perusahaan.
“Kedepan tantangan yang ada di PTPN Grup ini sangat kuat. Jadi kami juga harus berbenah diri selaku pekerja bahwasannya nasib kami tergantung kepada kesehatan perusahaan. Untuk itu, semangat yang kami usung adalah perusahaan sehat karyawan sejahtera. Karena kami sadar tanpa Perusahaan yang sehat tidak mungkin karyawan bisa sejahtera,” tuturnya.
Region Head PTPN IV Regional III Rurianto yang sejak hari pertama menghadiri mubes dengan agenda pembukaan dan dilanjutkan dengan pelantikan hari ini mengucapkan selamat atas kembali terpilihnya Asmanudin Sinaga sebagai Ketua SPPTR PTPN IV Regional III.
Ia mengatakan bahwa SPPTR selama ini menjadi bagian tak terpisahkan dalam transformasi perusahaan yang berlangsung selama lima tahun terakhir hingga menjadikan PTPN IV Regional III sebagai salah satu perusahaan dengan pencapaian terbaik di Indonesia.
“Selamat kami ucapkan kepada Pak Asmanuddin Sinaga yang kembali menahkodai SPPTR PTPN IV Regional III. Kemudian, kami juga mengucapkan terimakasih kepada panitia yang telah menyengsarakan Mubes ini dengan baik. Insya Allah ke depan kita akan bersama memperkuat PTPN untuk menjadi bagian dalam visi pemerintah mewujudkan ketahanan pangan dan energi,” tutur Ruri.
Tanpa dukungan dari SPPTR dan seluruh karyawan di unit, akan sulit bagi kita untuk mencapai visi dan program tersebut. Oleh sebab itu mari kita terus jaga suasana ini, terus bahu membahu untuk meraih tujuan kita bersama,” lanjut pria berkacamata itu.
Sementara itu, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau mengapresiasi sinergitas yang terjalin apik antara SPPTR dan manajemen PTPN IV Regional III.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Riau Bobby Rachmat di Pekanbaru mengatakan bahwa sinergitas apik antara serikat dan manajemen bagian dari PTPN IV PalmCo, sub holding Perkebunan Nusantara III (Persero) tersebut selama ini turut berkontribusi dalam membangun ekonomi Bumi Lancang Kuning.
“Kami mengapresiasi bahwa sejauh ini SPPTR PTPN IV Regional III merupakan salah satu serikat yang masih aktif berkomunikasi dengan pemerintah dan memiliki hubungan baik dengan manajemen,” kata dia dalam kegiatan yang turut dihadiri SEVP Operation Yudhi Cahyadi, SEVP Business Support Ahmad Diponegoro, serta para Kepala Bagian perusahaan itu.
Bobby mengakui dinamika serikat pekerja di Riau cukup besar. Namun, ia bersyukur bahwa situasi yang berlangsung di sejumlah perusahaan, termasuk di PTPN IV Regional III sangat kondusif.
Sehingga, kata dia, ketika hubungan yang positif dapat terwujud, maka perusahaan akan berjalan berkelanjutan serta berdampak pada kesejahteraan para karyawan itu sendiri.
“Insya Allah di Riau aman dan semua pekerja sejahtera. Kalau boleh saya informasikan sedkit bahwa kondusifitas itu berdampak pada penurunan tingkat pengangguran dari 2023 sampai Agustus 2024 ini mengalami penurunan 0,53 persen,” tuturnya.
“Kita harapkan tingkat pengangguran makin hari makin berkurang dengan perusahaan yang beroperasional dengan baik serta dapat membuka lowongan bagi masyarakat,” lanjutnya.
Follow Us!