Mahasiswa Unsyiah Aceh Belajar Minyak Sawit Berkelanjutan

BANDA ACEH – Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO) bekerjasama dengan Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Aceh, mengadakan kuliah umum di Fakultas Pertanian pagi ini (14/2/2019), bertempat di kampus Unsyiah, Banda Aceh.

Kuliah Umum yang mengangkat tema Industri Sawit Berkelanjutan dan Sertifikasi ini merupakan bagian dari kepedulian RSPO terhadap generasi muda Indonesia yang akan melanjutkan pembangunan perkebunan di Indonesia, termasuk perkebunan kelapa sawit.

RSPO goes to campuss merupakan bagian dari program kerja RSPO yang ikut serta mengambil bagian dalam pendidikan generasi muda di Indonesia. Berminat untuk bergabung? Silahkan hadir di Unsyiah sekarang.

 

Sumber : https://www.infosawit.com/news/8765/mahasiswa-unsyiah-aceh-belajar-minyak-sawit-berkelanjutan